Kapolres Ciko AKBP M. Fahri Pimpin PAM Jalur Sepeda Beregu Diatas 500 KM Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-76

    Kapolres Ciko AKBP M. Fahri Pimpin PAM Jalur Sepeda Beregu Diatas 500 KM Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-76

    KOTA CIREBON - Kegiatan Sepeda beregu diatas 500 KM Jakarta - Semarang dalam waktu 24 jam dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke-76 tahun serta untuk memecahkan rekor muri 2022. Mendapatkan pengamanan ketika melintas di wilayah Polres Cirebon Kota (Ciko), di pimpin langsung Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, Sabtu (25/06/2022).

    Dilokasi Pengamanan jalur Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, menyampaikan, "Kegiatan pengamanan yang kita lakukan saat ini merupakan wujud dukungan kepada pimpinan. Dimana kegiatan sepeda beregu ini menempuh jarak diatas 500 KM Jakarta - Semarang bagian dari kegiatan dalam rangka Hari Bhayangkara ke 76, " ujar Pamen melati dua di Ciko ini.

    Lanjut Fahri, "Tim sepeda beregu ini terdapat dua tim yaitu Tim Arjuna sebanyak 31 orang terdiri dari Polri 5 orang, Timnas  6 orang dan Komunitas 20 orang. Sementara Tim Garuda sebanyak 38 orang terdiri dari TNI/Polri 13 orang dan Komunitas 25 orang, " jelas Kapolres Ciko melalui Kasat lantas AKP Triyono Raharja.

    "Tim Arjuna rute  Tengah Tani - Bunderan Kedawung Jl. Brigjend Dharsono - Jl. Raya Mundu. (Tidak ada checkpoint di Wilkum Polres Cirebon Kota), " ungkap Akpol 2013 ini.

    Masih kata Kasat Lantas Ciko, "Rute Tim Garuda : Tengah Tani - Tuparev - Jl. Dr. Cipto - Jl. Raya Mundu (Checkpoint di Hotel Luxton sekira 30 menit), " papar AKP Triyono Raharja.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres Cirebon Kota Kompol Ahmat Troy Aprio, Kabag Ops Kompol Asep Saepudin Fiqih, Kabaglog Polres Cirebon Kota Kompol Yanto Risdianto, Kompol Drs. Didi Suwardi Kapolsek Seltim dan Para Kasat serta personil yang terseprin sekira 168 personil, tutup Iptu Ngatidja, Kasi humas Polres Cirebon Kota. (Bekti)

    Polres Cirebon Kota Polda Jabar Kota Cirebon Jawa Barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    DPD Perindo Kab. Cirebon Dukung Polri Berantas...

    Artikel Berikutnya

    Sejumlah Pejabat di Lingkungan Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Tags